Ciptakan Kondisi Aman Dan Nyaman , TNI Polri Wilayah Kecamatan Soko Tuban Gelar Patroli Bersama

    Ciptakan Kondisi Aman Dan Nyaman , TNI Polri Wilayah Kecamatan Soko Tuban Gelar Patroli Bersama

    TUBAN, – Dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban diwilayah, dan sebagai perwujudan kekompakan dan kebersamaan (Sinergitas) TNI dan Polri dalam mengemban tugas pembinaan, Babinsa Koramil 0811/07 Soko Sertu Mustakim beserta 1 anggota Koramil 07 Soko dan Polsek Soko serta PAMTER PSHT Ranting Soko Cabang Tuban Pusat Madiun melaksanakan kegiatan patroli di Wilayah Kec. Soko Kab. Tuban, Minggu, (26/2/2023).

    Kegiatan patroli bersama ini merupakan kegiatan yang diagendakan oleh Polsek bersama Koramil 0811/07 Soko, pada waktu dan jam tertentu terutama diwilayah-wilayah keramaian dan daerah rawan.

    Danramil 0811/07 Soko Kapten Inf Priwahyudi menjelaskan, Kegiatan patroli bersama ini menggunakan mobil dinas Polsek Soko dengan harapan kegiatan patroli bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas dapat hadir di tengah tengah masyarakat dengan menunjukkan bahwa TNI dan Polri Kompak dalam menjaga ketertiban dan melayani masyarakat.

    “Tujuan patroli ini untuk membuat rasa nyaman, aman dan dapat dirasakan oleh masyarakat, ”Terang Danramil.

    Selain itu, lanjut Danramil, Tujuan pelaksanaan patroli ini untuk melakukan pengawasan wilayah binaan bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas, agar setiap saat bisa bersama-sama dapat menjaga dan mengawasi wilayah binaan.

    “Kendati demikian kepada seluruh lapisan masyarakat dihimbau agar tetap saling membantu dan mempertahankan kondisi wilayah agar tetap aman dan nyaman, ” Tutup Danramil. (Faro)

    tuban
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Jadilah Pelopor Dalam Memelihara Keamanan...

    Artikel Berikutnya

    Siswa-Siswi SDN Di Gembleng Babinsa Koramil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Permendikbudristek 44/2024: Dorong Profesionalisme dan Kesejahteraan Dosen
    Konsekuensi Hukum bagi Jurnalis yang Lakukan Framing, Fitnah, dan Informasi Menyesatkan dalam Publikasi Opini
    Akibat Hukum Jurnalis Berpihak: Ketika Etika dan Hukum Dilanggar demi Kepentingan
    Rekognisi Profesor Melalui Kolaborasi Internasional Universitas Mercu Buana - Universiti Tun Hussein Onn Malaysia
    Lembaga Advokasi Konsumen DKI Jakarta Somasi Apartemen Green Cleosa Ciledug

    Ikuti Kami